Home » » Cara Ombre Rambut Sendiri di Rumah dengan Semir Miranda

Cara Ombre Rambut Sendiri di Rumah dengan Semir Miranda

Written By Jasa SEO on Minggu, 19 Februari 2017 | 20.05

Gaya rambut ombre kini semakin populer saja. Teknik pewarnaan rambut yang satu ini sangat digemari terutama di kalangan anak muda dan khususnya kaum Hawa. Ombre sendiri menggabungkan dan memainkan 2 atau 3 warna untuk menciptakan gradasi yang cantik. Memang untuk bisa mendapatkan rambut ombre, pergi ke salon adalah solusi paling praktis dan mudah. Namun, Anda bisa lho, melakukannya sendiri di rumah. Ada cara ombre rambut dengan Miranda, yang merupakan salah satu cat rambut terbaik untuk bleaching rambut Anda. 
Untuk ombre rambut sendiri di rumah dengan menggunakan Miranda, Anda bisa melakukannya tanpa bantuan orang lain, dengan menggunakan teknik bleachingPertama-tama, siapkan dulu semua bahan untuk bleaching rambut Anda. Yang Anda perlukan adalah: 
  • Bleach Miranda yang sesuai dengan jenis rambut Anda 
  • Pewarna rambut sesuai dengan keinginan Anda 
  • Bandana 
  • Sikat, yang digunakan untuk menyemir rambut 
Kalau semua bahan sudah tersedia, maka saatnya melakukan ombre step by step yang cukup simple. 
  1. Untuk cara ombre rambut dengan Miranda yang pertama, yaitu cuci rambut Anda terlebih dulu hingga bersih. Keringkan menggunakan hair dryer. 
  1. Masukkan semua peralatan bleach dalam satu wadah lalu aduk dan campur hingga merata. 
  1. Bagi rambut menjadi dua bagian, ini bertujuan untuk membuat aplikasi bleach merata ke seluruh rambut. 
  1. Aplikasikan bleach ke seluruh  bagian rambut, gunakan sikat semir agar hasilnya lebih rata. 
  1. Diamkan selama 45 menit, tunggu sampai terlihat perubahan warna pada rambut. 
  1. Bilas rambut, namun tidak perlu keramas menggunakan shampoolalu keringkan dengan menggunakan hair dryer. 
  1. Jika rambut sudah kering, saatnya untuk mewarnai rambut dengan teknik ombre untuk hasil yang terlihat bergradasi. 
  1. Masukkan semua bahan pewarna rambut ke dalam satu wadah, lalu campurkan semuanya menjadi satu. 
  1. Langkah berikutnya adalah mengaplikasikan pewarna rambut pada bagian bawah rambut untuk membuatnya warnanya terlihat jelas berbeda. 
  1. Kemudian diamkan, sesuai dengan lamanya waktu anjuran dari produk pewarna yang dipakai. 
  1. Terakhir, bilas rambut dengan air bersih, barulah Anda akan bisa melihat perubahan warna pada rambut Anda. 
Itulah cara ombre rambut dengan Miranda yang sangat mudah dan bisa dilakukan sendiri di rumah. Namun, mengombre rambut sendiri dengan teknik bleaching memang berisiko membuat rambut lebih mudah kering. Jangan lupa selalu pakai kondisioner dan masker rambut secara rutin untuk menjaga kelembaban dan kesehatan rambut.

Share this article :

0 komentar:

Posting Komentar

Popular Posts

Random Post

Diberdayakan oleh Blogger.

Comment

 
Support : Your Link | Your Link | Your Link
Copyright © 2013. Tips Wanita - All Rights Reserved
Template Created by Creating Website Published by tips-buat-wanita
Proudly powered by Blogger